Monday, January 14, 2013

Kakak Aisyah Belajar Ngomong


Sudah beberapa minggu ini Aish mulai belajar ngomong, rupanya anak kecil itu lebih fasih ngomong dari pada pengacara buktinya seharian Aish ngomong tanpa lelah dan tanpa selembar kutipanpun sebagai contekan.

Demikian deskripsi object yang sedang ane bicarakan
Nama      : Aisyah Beauty Saputro
Umur      : 1y1m


Disini ane akan bahas bahasa bayi dengan object diatas, translate ini kami buat sedemikian sehingga bisa dimengerti sebagian sedikit orang karena kamipun masih bingung untuk mengartikannya :D.
Kamus bayi by Aish

  • Tutu                       : Seperti sebagian besar pengamat tuliskan tutu diartikan sebagai susu, untuk penjelasan lebih lanjutnya yaitu permintaan atau keterangan menunjukkan susu / nenen /  asi

  • Tatu, ida               : Artinya Satu, Tiga. Biasanya disertai dengan gerakan telunjuk menghitung, dimaksudkan untuk meminta gendong kepada ibunya (Gak nyambung saudara-saudara (-_-“)). Entah karena pengaruh suhu panas di Sidoarjo tempat kami tinggal sekarang, atau mungkin karena perihal lain, angka dua tidak pernah disebutkan oleh anak kami dan itu masih menjadi misteri

  • Dede dudut    : Ini merupakan panggilan kepada budhenya Aish, artinya adalah budhe gendut. Mungkin salah satu kelebihan bayi sekarang adalah kejujuran dan kepolosan mengungkapkan apa yang dilihat didepannya tanpa harus ditutup-tutupi xixixixixi

  • Wun                     : Sebagian besar bayi mengharuskan semua kemauannya di mengerti atau dituruti, karena memang insting mereka belum memahami tentang salah dan benar. Contoh kata diatas artinya “nyuwun” dalam bahasa jawa, apabila diartikan dalam bahasa Indonesia artinya “minta”. Kata – kata ini biasanya dilakukan Aish saat meminta sesuatu dengan disertai gerakan kedua tangan menengadah. Terkadang kami selaku orang tua harus mengalah untuk memberikan apa yang dia minta karena jurus tersebut biasanya disertai dengan bentuk mata kartun atu pupil membesar dan berkaca-kaca. Contoh penampakan matanya seperti berikut :

  • Tatih               : Kata ini biasanya berhubungan dengan kata “wun” diatas yang digunakan sewaktu menerima barang atau sesuatu yang dimintanya, arti dari kata tatih adalah “makasih”

  • Tatuh                    : Diartikan sebagai jatuh, biasanya mengomentari saat mainannya terjatuh atau bahkan dirinya sendiri terjatuh.
Demimikian sedikit pengalaman yang bisa ane share, sebenarnya masih banyak kata yang belum kami pahami dan mungkin masih perlu waktu dan meditasi untuk mengartikannya. Kami mencoba bagi kata-kata yang belum kami pahami, mungkin ada sebagian pembaca yang mengetahuinya Bletiup, toto, tu, aabejeb, hou dan masih banyak lagi. Apabila ada pembaca yang mengetahui artinya mungkin bisa di share disini

2 comments:

  1. anak seumur itu secara otodidak bisa bicara rusia daripada kita orang gede..

    ReplyDelete
  2. Hahahaha emang kok ... kalau ngomong jujur lagi

    ReplyDelete